FAQ’s
Paling banyak ditanyakan
Tentang PKBM Malacca
PKBM (Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat) atau PKBM Malacca adalah lembaga pendidikan non-formal yang menyediakan layanan pendidikan setara sekolah formal. Kami menawarkan program pendidikan kesetaraan untuk Paket A (setara SD), Paket B (setara SMP), dan Paket C (setara SMA) bagi siapapun yang tidak memiliki kesempatan untuk sekolah formal.
PKBM Malacca berlokasi tepatnya di Jl.Kota Bambu Utara No.6 RT.10 RW.9 Kelurahan Kota Bambu Utara, Kecamatan Palmerah Kota Administrasi Jakarta barat
Ya, ijazah dari PKBM Malacca memiliki status yang sama dengan ijazah sekolah formal. Ijazah kami diakui secara nasional dan dapat digunakan untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi (misalnya, kuliah) atau untuk melamar pekerjaan, baik di instansi pemerintah maupun swasta.
Pembelajaran & Pendaftaran
Kami membuka pendaftaran untuk semua kalangan, baik usia muda maupun dewasa. Program kami sangat cocok untuk:
• Para pekerja atau karyawan yang ingin melanjutkan pendidikan.
• Mereka yang putus sekolah.
• Orang dewasa yang ingin mendapatkan ijazah formal.
• Siapapun yang membutuhkan jadwal belajar yang fleksibel.
• Peserta didik yang ingin mengembangkan minat dan bakat di luar kurikulum formal, seperti bidang seni (musik) atau olahraga. Dengan jadwal yang fleksibel, mereka bisa memiliki waktu lebih untuk melatih kemampuan tersebut.
Anda bisa mendaftar secara online melalui formulir yang tersedia di halaman Daftar Sekarang atau datang langsung ke lokasi kami dengan membawa dokumen persyaratan.
Syarat pendaftaran umumnya meliputi:
• Fotokopi Kartu Keluarga (KK).
• Fotokopi Akta Kelahiran (Khusus Paket A)
• Pas foto ukuran 3×4. (background merah untuk Paket C, background biru untuk Paket A & B)
• Surat Keterangan Pindah/Mutasi (bagi yang berasal dari sekolah lain).
• Ijazah terakhir (bagi yang mendaftar Paket B atau Paket C).
Periode pendaftaran kami buka sepanjang tahun. Untuk informasi jadwal pendaftaran terbaru, silakan cek halaman Berita & Pengumuman atau hubungi kontak kami.
Kami menawarkan sistem pembelajaran yang fleksibel. Peserta didik dapat memilih antara kelas tatap muka, kelas online, atau kombinasi keduanya. Jadwal belajar dapat disesuaikan agar tidak mengganggu aktivitas lain, seperti bekerja.
Ya, di akhir program, peserta didik akan mengikuti Ujian Kesetaraan. Ujian ini bertujuan untuk mengukur kemampuan peserta didik dan merupakan syarat utama untuk mendapatkan ijazah. bagi yang ikut pembelajaran daring ujiannya pun juga daring
Biaya Pendidikan
Biaya pendidikan di PKBM Malacca terjangkau dan dapat dibayarkan dengan sistem angsuran. Untuk rincian biaya, silakan hubungi kontak kami atau datang langsung untuk konsultasi. Kami juga seringkali memiliki program beasiswa atau keringanan biaya bagi yang membutuhkan khususnya bagi anak yatim dan dhuafa.
Join Our Community
Enter your email address to register to our newsletter subscription delivered on regular basis!
